• diskominfo@lomboktengahkab.go.id
Nest  

Loteng Raih Anugrah Aksara 2019 Dari Mendikbud RI

LOMBOK TENGAH, MP .

LOMBOK TENGAH, MP . Kabupaten yang bermotokan Tatas Tuhu Tresna ini terus mengukir prestasi, baik mulai tingkat kabupaten, provinsi hingga tingkat nasional. Belum lama ini, Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat dalam kegiatan penyelenggaraan puncak peringatan Hari Aksara Internasional (HA1) ke54 tingkat nasional tahun 2019, yang dipusatkan di Lapangan Karebosi, Kota Makasar Provinsi Sulawesi Selatan, dimana Kabupaten Lombok Tengah melalui dinas Pendidikan terpilih sebagai salah satu kabupaten/kota yang telah melaksanakan program penuntasan buta aksara dengan hasil cukup signifikan untuk diberikan Anugrah Aksara tahun 2019 yang diberikan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI.
Acara tersebut sudah dilaksanakan pada taaggal 7 September 2019 kemarin. Bupati Lombok Tengah yang diwakili oleh Kepala Dinas Pendidikan H Sumum, SH, 5. Pd. M.Pd langsung menerima penghargaan tersebut. Usai menerima penghargaan ini, Kepala Dinas Pendidikan Lombok Tengah H Sumum menyatakan, apa yang diraih oleh Lombok Tengah saat ini merupakan atas doa, kebersamaan dan ikhtiar bersama. Satu persatu penghargaan diterima Kabupaten Lombok Tengah pada tahun 2019 ini, dan salah satu penghargaan yang diterima saat ini merupakan penghargaan dibidang pendidikan yaitu penghargaan berupa Anugrah Aksara sebagai bentuk penghargaan atas ikhtiar dalam pengentasan buta aksara di Lombok Tengah. H Sumum menambahkan, diberikannya penghargaan ini disebabkan adanya komitmen yang tinggi dari pemerintah berupa terobosan-terobosan strategis dalam pengentasan buta aksara dengan melibatkan semua komponen masyarakat termasuk dengan perguruan tinggi.
Lebih jauh dijelaskan juga, tahun 2018 misalnya kata H Sumum, Lombok Tengah menjalin kerjasama dengan IKIP Mataram dengan melibatkan lebih dari 400 orang mahasiswa IKIP untuk terjun ke masyarakat dalam rangka penuntasan buta aksara dan tahun ini sedang membuat Peraturan Bupati tentang Gerakan Pemberantasan Buta Aksara yang akan melibatkan semua SKPD terkait, dan dari tingkat kabupaten sampai dengan RT/RW.”Dengan langkah ini kami harapkan satu atau dua tahun kedepan, Lombok Tengah bisa tuntas buta aksara 100 persen,” demikian H Sumum.
Selain Lombok Tengah, ada beberapa kabupaten/kota yang juga menerima penghargaan tersebut diantaranya, Kota Balikpapan, Tangerang, Bone, Kepulauan Mentawai, Lombok Barat dan Kabupaten Tumor Tengah Selatan. |wan